Tempe Goreng Kalasan
Resep Tempe Goreng Kalasan
Siapa bilang sayuran dan tempe tidak bisa dijadikan makanan enak? Coba resep Tempe Goreng Kalasan yang memadukan daun singkong dan tempe. Dengan Kobe Bumbu Kalasan, cita rasa bumbu bumbu khas Indonesia menyatu jadi satu dan meresep dengan sempurna ke dalam tempe. Apalagi ditambah dengan balutan daun singkong yang semakin menambah kenikmatan kudapan yang satu ini.
Bahan
- 1 bks Kobe Bumbu Kalasan
- 1 papan tempe (ukuran besar)
- 100 gr kelapa parut
- 1 butir telur (kocok lepas)
- daun singkong secukupnya
- minyak goreng secukupnya
Cara membuat Tempe Goreng Kalasan
- Potong tempe sesuai selera, lalu goreng hingga kuning kecoklatan
- Rebus daun singkong sekitarĀ 3 menit
- Siapkan wajan. Masukkan Kobe Bumbu Kalasan dan kelapa parut. Sangrai hingga kering dan tidak mengandung air. Kemudian sisihkan
- Siapkan wadah. Masukkan kelapa parut yang sudah disangrai dan tempe. Aduk hingga rata
- Ambil daun singkong yang sudah direbus. Letakkan tempe yang sudah dicampur kelapa di atas daun singkong. Bungkus rapi
- Masukkan tempe yang sudah dibungkus daun singkong ke dalam kocokkan telur. Goreng hingga matang