Sup Jagung Pokcoy
Resep Sup Jagung Pokcoy
Resep Sup Jagung Pokcoy merupakan ide kreasi sup jagung yang lezat dan nikmat. Olahan sup yang kental dengan beragam isian yang lezat seperti cumi, pokcoy, jagung dan telur. Cita rasa kuah pedas dan juga berbumbu rempah karena paduan Kobe Tepung Bumbu Pedas dan Kobe Tepung Bumbu Putih sebagai pengental. Karena bumbunya sudah lengkap sehingga Bunda tak perlu tambahi bumbu dapur lainnya lagi. Diberi susu cair sehingga rasanya makin gurih dan creamy. Wah hidangan soup jagung ini sekali-kali bisa Bunda coba di rumah sebagai variasi menu nih. Dijamin lezatnya takkan mengecewakan.
Bahan
- 2 sendok makan minyak goreng
- 2 siung bawang putih (cincang halus)
- 300 ml air
- 100 ml susu cair
- 1/2 bungkus Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas
- 75 gram pokcoy
- 50 gram jagung pipil
- 100 gram cumi kupas
- 2 buah telur
- 3 sendok makan Kobe Tepung Bumbu Putih
Cara membuat Sup Jagung Pokcoy
Step 1 Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan air, susu dan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas. Aduk rata dan masak hingga mendidih.
Step 2 Masukkan pokcoy, jagung, cumi dan kocokan telur. Aduk rata. Cek rasa dan kasih pengental pakai Kobe Tepung Bumbu Putih.
Step 3 Aduk, angkat dan siap disajikan.