529 resep Camilan Praktis


Kambing Bakar Sambal Matah

Kambing Bakar Sambal Matah

Resep Kambing Bakar Sambal Matah yang gurih dan pedasnya bikin ketagihan. Teksturnya yang lembut dan rasanya yang khas, membuat daging kambing terasa lebih enak untuk dinikmati bersama keluarga. Resep Kambing Bakar Sambal Matah dibuat menggunakan Saus Tiram Selera dan membuat masakan daging kambing menjadi spesial! Rasa gurih manisnya dikambing menyerap sempurna ke dalam daging dan makin terasa mantap dengan cocolan sambal matah.
Lihat Resep ›

 

Rolade Tahu Sosis

Rolade Tahu Sosis

Rolade daging? Itu sudah biasa. Bikin rolade yang lebih spesial dengan membuat Rolade Tahu Sosis. Lembutnya tahu yang berpadu dengan gurihnya Kobe Tepung Bumbu Putih dan pedasnya Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas sangat menambah selera makan. Sajikan dengan sepiring nasi putih hangat akan lebih nikmat. Selamat mencoba.
Lihat Resep ›

 

Sambal Tempe Kemangi Pedas

Sambal Tempe Kemangi Pedas

Sambal Tempe Kemangi Pedas, rasanya pasti enak dan gurih. Ditambah dengan aroma khas daun kemangi akan membuat nafsu makan keluarga meningkat apalagi sambalnya yang dibuat dari BonCabe level 15 pastinya akan memberikan rasa pedas yang pedesnya gila! Sudah pasti menu ini akan menjadi menu favorit baru sekeluarga.
Lihat Resep ›

 

Otak-otak Tahu

Otak-otak Tahu

Bikin camilan sehat agar keluarga betah di rumah dengan membuat Otak-otak Tahu. Sajian yang tak biasa dengan mengolah tahu dan ayam cincang menjadi makanan yang lezat. Dengan campuran Kobe Tepung Bumbu Putih, otak-otak yang empuk nan gurih semakin enak untuk dinikmati. Cocok disajikan dengan sambal kacang.
Lihat Resep ›

 

Ketan Serundeng Manis Pedas

Ketan Serundeng Manis Pedas

Ketan Serundeng merupakan makanan tradisional khas Indonesia yang banyak dijajakan di pasar, tetapi lebih nikmat dan higienis untuk dibuat sendiri dirumah. Kudapan yang biasa disajikan pada saat sarapan ini mempunyai cita rasa gurih, manis dan pedas. Rasa pedas yang diolah menggunakan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas membuat Ketan Serundeng yang lembut ini makin mantap untuk dinikmati. Sajikan bersama secangkir teh manis untuk menambah kehangatan di pagi hari.
Lihat Resep ›

 

Lumpia Segar Vietnam

Lumpia Segar Vietnam

Lumpia Segar Vietnam atau yang biasa dikenal dengan nama Vietnamese Fresh Spring Roll merupakan salah satu resep andalan untuk menyiasati anggota keluarga yang tak gemar makan sayuran. Penyajian lumpia basah ini cukup berbeda karena perpaduan aneka jenis sayur dengan aroma tersendiri. Sayuran segar yang tidak dimasak berpadu dengan pedasnya bihun yang diolah dengan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas menjadikan Lumpia Segar Vietnam sebagai salah satu camilan sehat untuk keluarga di rumah. 
Lihat Resep ›

 

Lumpia Tahu Pedas

Lumpia Tahu Pedas

Camilan yang enak bikin keluarga betah di rumah. Salah satu resep camilan yang bisa Bunda coba di rumah adalah Lumpia Tahu Pedas. Isian lumpia yang pedas diolah dengan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas. Rasa kriuk dari kulit lumpia dan rasa pedas dari isian yang mantap menyatu di mulut membuat camilan ini pasti disukai anggota keluarga.
Lihat Resep ›

 

Kentang Kering Pedas Renyah

Kentang Kering Pedas Renyah

Kentang Kering yang pedas dan renyah bisa menjadi salah satu makanan pelengkap yang bisa Bunda sajikan saat makan malam bersama keluarga. Renyahnya kentang dengan potongan tipis semakin sedap dengan rasa pedas dari Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas yang mantap. Sajikan dengan sepiring nasi hangat untuk menambah selera makan.
Lihat Resep ›

 

Risol Bihun

Risol Bihun

Kudapan bercita rasa pedas masih menjadi favorit bagi sebagian orang. Salah satu resep yang wajib dicoba untuk para pecinta pedas adalah Risol Bihun. Bihun dengan rasa pedas diolah dengan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas. Renyahnya kulit risol yang dibalut dengan Kobe Breadcrumbs semakin menambah kenikmatan sajian ini. Sajikan camilan ini pada saat santai atau sebagai menu pelengkap makan malam keluarga. 
Lihat Resep ›

 

Tempe Goreng Wijen Kriuk

Tempe Goreng Wijen Kriuk

Resep Tempe Goreng Wijen Kriuk bisa menjadi salah satu variasi hidangan jika Bunda bosan dengan menu tempe yang itu-itu saja. Dengan Kobe Tepung Tempe Kriuk, bikin sajian berbahan dasar tempe jadi lebih mudah dan yang pastinya rasanya tak kalah enak. Dengan taburan wijen yang ada di dalam adonan tempe, membuat tampilan tempe jadi lebih menarik. Cocok dijadikan makanan pelengkap atau camilan.
Lihat Resep ›