Rendang Daging
Resep Rendang Daging
Siapa yang tak kenal Rendang Daging, menu makanan khas Padang berbahan dasar daging yang kaya akan rempah. Rendang menjadi hidangan favorit lauk makan sehari-hari, namun proses masaknya yang panjang, membuat orang lebih memilih untuk membelinya daripada mengolah sendiri. Tapi sekarang siapa saja bisa masak rendang daging di rumah secara praktis dan mudah dengan menggunakan Kobe Bumbu Rendang. Bumbunya lengkap, sehingga masak rendang cukup tambahkan santan dan air saja. Rasa rendang gurih lezat berbumbu meresap sampai ke dalam daging yang otentik seperti di restoran Padang. Yuk recook resep Rendang Daging pakai Kobe Bumbu Rendang sekarang!
Bahan
- 200 gr daging (iris tipis)
- 1 bungkus Kobe Bumbu Rendang
- 400 ml air (2 gelas)
- 1 bungkus santan segitiga (65 gr) atau santan dari 1/2 butir kelapa
Cara membuat Rendang Daging
- Rebus daging dengan Kobe Bumbu Rendang, air dan santan.
- Masak hingga air asat dan daging empuk.
- Sajikan.