Mie Goreng Sosis
Resep Mie Goreng Sosis
Salah satu hidangan yang tak akan pernah ditolak oleh semua orang, resep Mie Goreng Sosis. Hidangan mie goreng ini sangat gampang dibuat dan tentunya menghasilkan rasa mie goreng yang enak serta lezat. Rahasianya adalah mie terlebih dulu dibumbui dengan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas yang terbuat dari beragam bumbu yang lengkap. Tak hanya gurih, juga menghasilkan cita rasa pedas yang poll. Masak mie goreng kini kian praktis dan tak banyak makan waktu lagi. Cocok banget disajikan sebagai hidangan sehari-hari atau menu yang dimakan tanpa nasi. Dijamin semua pasti doyan!
Bahan
- 1 butir telur
- 300 gram mie basah
- 100 gram sayuran (sawi dan kol)
- 1 bungkus Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas
- 1 buah sosis (dipotong sesuai selera)
- 4 sendok makan minyak goreng
- 1 sachet BonCabe level 30, rasa Original
Cara membuat Mie Goreng Sosis
- Panaskan minyak goreng. Tumis sosis dan masukkan telur. Aduk hingga matang dan berbusa.
- Masukkan mie yang sudah dibumbui dengan Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas. Aduk sampai setengah matang.
- Masukkan sayuran. Aduk-aduk hingga matang dan sayuran layu.
- Mie Goreng Sosis siap disajikan bersama taburan BonCabe level 30.