Mantau Isi Ayam
Resep Mantau Isi Ayam
Resep Mantau Isi Ayam pas banget buat Bunda yang malas membuat adonan bakpao sendiri. Menggunakan roti mantau jauh lebih praktis dan mudah, karena Bunda hanya perlu menyiapkan isiannya saja. Roti mantau yang lembut dan enak, rasanya jadi semakin lezat setelah diisi dengan tumisan ayam yang gurih dan super pedas. Mau tahu rahasia cara membuat Mantau Isi Ayam Bun? Cukup pakai Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas saja tanpa bumbu tambahan! Kelezatan Mantau Isi Ayam semakin terasa saat disantap selagi hangat dan dijamin bukan cuma memanjakan lidah tapi juga bikin kenyang.
Bahan
- 3 sendok makan minyak goreng
- 1/2 siung bawang bombay (cincang kasar)
- 150 gr dada ayam (cincang)
- 1 bungkus Kobe Bumbu Nasi Goreng Poll Pedas
- 50 ml air
- 1 sendok makan madu
- 1 batang daun ketumbar (dirajang)
- 8 buah roti mantau
- 1 sendok makan wijen sangrai
Cara membuat Mantau Isi Ayam
- Panaskan minyak, tumis bawang bombay hingga layu.
- Masukkan ayam, 1 sendok makan Nasi Goreng Poll Pedas dan air. Aduk rata.
- Tambahkan madu, masak hingga matang dan air asat.
- Matikan api, tambahkan daun ketumbar. Aduk rata.
- Kukus roti mantau hingga matang. Belah bagian tengahnya tidak putus.
- Isi roti mantau dengan ayam yang sudah ditumis.
- Taburi dengan wijen sangrai. Siap disajikan.