Kroket Kentang
Resep Kroket Kentang
Khawatir jika anak-anak tidak doyan makan? Mungkin mereka bosan dengan hidangan yang itu-itu saja. Resep Kroket Kentang ini mungkin bisa menjadi solusinya. Kentang bisa menjadi alternatif makanan pengganti nasi, jadi tidak perlu khawatir akan gizinya. Semua bisa dicoba dirumah dengan menggunakan Kobe Tepung Bakwan Kress dan Kobe Tepung Bumbu Putih. Praktis kan? Selamat mencoba.
Bahan Kroket Kentang
- 1 bks Kobe Tepung Bakwan Kress 80 gr
- 450 gr kentang
- air sekucupnya
Bahan Ragout
- 1 bks Kobe Tepung Bumbu Putih 80 gr
- 50 gr wortel (potong kotak kecil)
- 100 gr daging ayam
- 100 ml susu cair
- 3 sendok makan air
Bahan Lapisan
- 2 btr telur
- 100 gr Kobe Breadcrumbs
Cara membuat Kroket Kentang
- Kupas kentang, cuci bersih lalu potong kotak
- Goreng kentang hingga matang lalu haluskan
- Tuang 1 bks Kobe Tepung Bakwan Kress dan campur dengan air secukupnya, lalu masukkan kentang yang sudah dihaluskan. Aduk rata
- Bentuk adonan menjadi pipih
- Siapkan kentang yang sudah dipipihkan, lalu masukan rougut. Kemudian bentuk membulat
- Siapkan mangkok, kocok telur
- Masukkan adonan yang kentang yang sudah dibentuk bulat ke dalam telur
- Tuang Kobe Breadcrumbs di piring lalu gulingkan adonan yang sudah dimasukkan ke dalam telur
- Goreng sampai warnanya menjadi kuning keemasan
Cara membuat Ragout (Isian dalam Kroket)
- Untuk membuat pengental, siapkan mangkok, ambil 1 sendok makan Kobe Tepung Bumbu Putih lalu cairkan dengan 3 sendok makan air
- Siapkan wajan. Tumis kentang, wortel, ayam, susu, dan masukkan pengental. Sisihkan
- Siapkan kentang yang sudah dipipihkan, lalu masukan rougut. Kemudian bentuk membulat
- Siapkan mangkok, kocok telur
- Siapkan piring. Tuang Kobe Breadcrumbs lalu gulingkan adonan
- Goreng sampai warnanya menjadi kuning keemasan