Keripik Usus
Resep Keripik Usus
Keripik Usus ini resep goreng tepung yang bisa dijadikan lauk maupun camilan. Resep ini istimewa karena cara buat simpel namun renyahnya tahan lama. Bahkan Bunda bisa jadikan menu ini untuk berjualan kiloan. Kunci resep ini tentu saja Kobe Tepung Kentucky Super Crispy. Praktis dan anti gagal, usus ayam pun jadi enak tanpa perlu susah. Bunda bahkan hanya perlu 3 bahan saja untuk mengolahnya. Bunda bisa simpan dalam toples juga agar tahan lama. Sebagai lauk pun tak kalah sedap tinggal dipadukan dengan sambal atau tauburan BonCabe. Bikin yuk Bunda.
Bahan
- 300 gram usus ayam yang sudah dibersihkan
- 2 bungkus Kobe Tepung Kentucky SuperCrispy (70gr)
- 150 ml air
Cara membuat Keripik Usus
- Siapkan usus yang sudah dibersihkan.
- Campurkan air dengan 1 bungkus Kobe Tepung Kentucky SuperCrispy. Ukuran perbandingan 4:1.
- Siapkan 1 bungkus Kobe Tepung Kentucky SuperCrispy di mangkok.
- Masukkan usus dalam tepung basah kemudian tepung kering.
- Goreng hingga kuning kecoklatan.
- Keripik Usus siap disajikan.